Jumat, 17 Februari 2017

5 KARAKTER CREEPYPASTA (BONUS)

Halo, semuanya! Kali ini, aku mau membahas soal Creepypasta lagi. Ini tambahan, lho, dari yang kemarin waktu itu. Kalo waktu itu belum lengkap, ini aku kasih bonusnya. Oke, let's cekidot!

1. Bloody Painter
Siapa yang tak mengenal Bloody Painter? Bloody Painter atau dalam bahasa Indonesia berarti Pelukis Berdarah adalah karakter Creepypasta yang terkenal dengan topeng smile dan jaket biru. Nama aslinya adalah Otis, dan sangat terkenal dengan tagline yang berbunyi: Don't be excited about tomorrow. Because there will be no tomorrow. *admin kok hapal banget, ya? Admin Bloody Painter, ya?!* gue bukan Bloody Painter, coeg!

2. Judge Angel
Judge Angel adalah salah satu karakter Creepypasta wanita favoritku. Nama aslinya adalah Dina Angela, dan dia berasal dari keluarga hakim. Senjatanya adalah pedang dan memiliki sepasang sayap. Iyalah, namanya juga Angel. Keren, kan? Terkenal dengan pasangannya, Bloody Painter.

3. Clockwork
Clockwork adalah karakter Creepypasta yang berwujud gadis remaja berusia 14 tahun dengan nama asli Natalie. Ciri khasnya adalah mata kanannya yang digantikan oleh sebuah arloji dan tagline yang berbunyi: Your time is up! Ia berpasangan dengan karakter Creepypasta terkenal lainnya, yakni Ticci Toby yang bernama asli Tobias Erin Rogers.

4. Sally The Killer
Sally adalah seorang gadis berusia 7 tahun yang mengalami penyiksaan dari ayahnya. Ciri khas Sally adalah dirinya yang selalu memegang boneka beruang dan wajah berlumuran darah. Cara membunuhnya juga sadis, nggak tega nyeritainnya. Tagline yang selalu dipakainya adalah: Will you play with me?

5. Jane The Killer
Jane The Killer adalah karakter Creepypasta wanita yang wajahnya jadi semengerikan itu karena ulah Jeff The Killer. Senjatanya adalah pisau, seperti kebanyakan karakter Creepypasta. Dan tagline-nya adalah: Don't go to sleep. You won't wake up. Wah, kebalikan dari tagline-nya Jeff, nih.

Bagaimana, puas, kan, dengan karakter Creepypasta diatas?

sumber gambar: google.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

REVIEW BUKU: HOLY MOTHER BY AKIYOSHI RIKAKO

Judul: Holy Mother Penulis: Akiyoshi Rikako Penerbit: Penerbit Haru Genre: mystery, thriller, crime Rating: 4.9/5 Buku yang ...